Geng Motor Baru Bernama 'Tentara Islam' di Australia
BRISBANE - Sebuah geng motor baru bernama Tentara Islam (Soldiers of Islam), yang anggotanya termasuk mantan tentara Irak, telah ditemukan beroperasi di Australia, lapor The Courier-Mail hari Senin.
Dalam perkembangannya, polisi Australia baru-baru ini menemukan foto pemimpin Al Qoidah Usamah bin Ladin di salah satu rumah anggota geng motor tersebut.
Foto bin Ladin tersebut ditemukan saat investigasi kriminal di sebuah properti di Queensland Gold Coast, sekitar 50 kilometer di selatan Brisbane.
Geng Soldiers of Islam atau juga dikenal sebagai Son of Islam ini diyakini polisi Australia sebagai cabang dari geng penjahat pengendara motor Bandidos.
Malah, sebuah sumber mengatakan geng motor ini terdiri dari laki-laki muda Muslim yang mentato tubuhnya dengan tulisan "SOI".
Walaupun anggota geng motor ini hanya kecil namun sudah meningkatkan perhatian dari polisi yang mulai menyelidiki hubungan geng ini dengan kejahatan yang melibatkan obat-obatan, senjata dan kekerasan.
The Courier-Mail menuliskan bahwa selain dari ditemukannya foto bin Ladin, polisi tidak menemukan material yang berkaitan dengan terorisme di rumah seorang anggota geng motor Soldiers of Islam tersebut.
Masih tidak jelas apa maksud geng motor ini menggunakan nama Soldiers of Islam atau Son of Islam ini. [muslimdaily.net/fox]