Menggapai Ribuan Karunia Allah di Bulan Ramadhan
Umat Islam adalah umat yang satu, tanpa memandang di mana mereka tinggal, dan bagaimana status sosial mereka. Hal tersebut bukanlah isapan jempol belaka, namun harus dipraktikkan dalam kehidupan sehari-hari. Sertakanlah seluruh anggota keluarga kita dalam setiap shalat kita. Doakan setiap kerabat dan teman-teman kita dalam seluruh shalat kita.
Terlebih lagi ketika di bulan Ramadhan. Banyak hal bernilai ibadah yang bisa dilakukan kita bersama teman-teman di bulan penuh keberkahan itu. Ajaklah teman-teman untuk sama-sama melakukan ibadah dan ketaatan di bulan Ramadhan. Ajaklah mereka untuk bersama-sama menyiapkan hidangan berbuka puasa untuk orang-orang fakir miskin. Dorong mereka untuk membaca Al-Qur’an, shalat tarawih, dan ibadah lainnya.
Ajaklah teman-teman Anda sebanyak mungkin untuk mengadakan dan mengorganisasikan pembagian hidangan berbuka bagi kaum muslim. Distribusikan hidangan berbuka puasa di bis, di kereta, di jalan-jalan, di masjid, dan tempat-tempat lainnya di mana orang-orang kesulitan untuk menghadirkan hidangan berbuka puasa.
Semua itu akan membuat Anda merasakan bahwa Anda tidak sendirian, Anda merupakan bagian dari umat yang satu, umat yang saling bahu-membahu, dan saling menolong.
Selain itu, ajak juga teman-teman dan anggota keluarga Anda untuk shalat Subuh dan Tarawih berjamaah. Layangkanlah senyum kepada setiap muslim yang Anda temui di masjid.
…Doakan kaum muslim yang sedang mengalami kesulitan dan penderitaan di berbagai belahan dunia. Doakan para mujahid yang sedang berjibaku melawan musuh-musuh Islam di berbagai penjuru dunia…
Doakanlah kaum muslim yang sedang mengalami kesulitan dan penderitaan di berbagai belahan dunia lainnya. Doakanlah para mujahid yang sedang berjibaku melawan musuh-musuh Islam dan menumpas kekafiran di berbagai penjuru dunia; di Afghanistan, Irak, Somalia, Thailand Selatan, Mindanao, Chechnya, Indonesia, dan lainnya. Mereka adalah saudara-saudara kita yang siap mengorbankan jiwa dan raga demi tegaknya syariat Islam.
Bayangkanlah betapa getirnya kehidupan yang mereka jalani di tengah desingan peluru dan mortir, jauh dari istri dan anak-anak tercinta, meninggalkan kemewahan dan kemilau kehidupan dunia, demi membuminya kalimat tauhid.
Ketika Anda duduk di meja makan yang terhidang beragam menu lezat, ingatlah bahwa banyak muslim lainnya yang tidak bisa menghadirkan menu-menu lezat berkualitas di meja makan mereka. Maka doakanlah mereka sebelum Anda menyantap menu berbuka puasa.
…Setelah membaca artikel sederhana ini lalu mengaplikasikan dalam kehidupan nyata, insya Allah Anda akan mendapatkan ribuan karunia dari Allah SWT…
Ketika Anda hendak membaringkan tubuh untuk beristirahat dari kepenatan dan kelelahan setelah menjalani siang yang melelahkan di sebuah kamar nyaman berpendingin udara, ingatlah betapa banyaknya orang-orang mukmin yang tidak memiliki kualitas kamar seperti Anda. Maka doakanlah mereka sebelum Anda tertidur.
Setelah Anda membaca artikel sederhana ini, kemudian mengaplikasikannya dalam kehidupan nyata, maka insya Allah Anda akan mendapatkan ribuan karunia dari Allah SWT. Amin. [ganna pryadha/voa-islam.com]